NASIONAL

Selamat! KBR68H Raih Penghargaan Kepedulian Terhadap Isu Buruh Migran

Selamat! KBR68H Raih Penghargaan Kepedulian Terhadap Isu Buruh Migran

KBR68H,Jakarta- Kantor Berita Radio KBR68H meraih penghargaan sebagai media radio yang paling perduli terhadap isu perburuhan, khususnya buruh migran.

Penghargaan ini diberikan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI). Ketua pelaksana acara peringatan Hari Buruh Migran Sedunia Reminia Siaga mengatakan selain radio, penghargaan juga diberikan kepada media televisi, cetak dan elektronik yang peduli dengan buruh migran.

"Selanjutnya media radio yaitu RRI, RRI perwakilan sudah ada, Bapak Afrizal silahkan. Selanjutnya KBR68H, Bapak Anindito silahkan," kata Reminia di Senayan, Minggu (21/12).

Selain media, BNP2TKI juga memberikan penghargaan kepada buruh teladan, dan juga Dinas Ketenagakerjaan Daerah yang berhasil menangani TKI-nya dengan baik. Hari ini puluhan ribu buruh migran berkumpul di kawasan Gelora Bung Karno Jakarta untuk memperingati hari buruh sedunia. Peringatan ini juga serentak dilaksanakan di 18 kantor BNP2TKI di daerah-daerah.

KBR68H merupakan kantor berita radio swasta terbesar di Indonesia. KBR68H mempunyai jaringan sebanyak 900 radio yang tersebar di Indonesia, Asia dan Australia. KBR68H memproduksi berita dengan berpatokan kepada jurnalisme tingkat tinggi. Tidak hanya memproduksi siaran berkualitas terbaik untuk masyarakat Indonesia, KBR68H juga menyiarkan siaran dalam bahasa asing lewat program Asia Calling.

Editor: Pebriansyah Ariefana


Baca juga

BNP2TKI Janji Tertibkan Penyaluran TKI ke Luar Negeri

  • KBR68h
  • buruh
  • TKI

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!