BERITA

Puting Beliung Terjang Banjarnegara, Tewaskan 1 Warga

Puting Beliung Terjang Banjarnegara, Tewaskan 1 Warga

KBR, Banjarnegara– Hujan deras disertai angin puting beliung di Banjarnegara Jawa Tengah menyebabkan  Tempat Pemungutan Suara (TPS)  di tiga desa yang menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak porakporanda dan terpaksa dipindah. Selain itu, seorang warga   dilaporkan meninggal dunia akibat tertimpa pohon yang tumbang.

 

Kepala Pelaksana Harian (lakhar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarnegara, Arif Rachman mengatakan   TPS yang  dipindah  yakni TPS Desa Karangkobar Kecamatan Karangkobar serta Desa Pekasiran dan Desa Kepakisan.  Kata dia, Pemindahan  lantaran  panggung panitia dan bilik pemilih roboh diterjang puting beliung. Pilkades terpaksa dihentikan sementara.


Arif menjelaskan, cuaca di Banjarnegara sebelum puting beliung mendung ditingkahi gerimis. Namun, mendadak sekitar pukul 11.00 WIB, angin deras disertai hujan lebat menerpa TPS dan menerbangkan atap serta kursi-kursi untuk warga yang hendak memilih.


Warga dan panitia pun panik serta berlarian menjauh menyelamatkan diri. Namun, ada sejumlah warga yang terjebak tratak roboh. Dalam peristiwa tersebut, seorang warga pingsan dan terpaksa dilarikan ke RSUD Banjarnegara lantaran tertimpa tiang besi tratak atap. Korban atas nama Farida Dwi E (22 th), panitia TPS Desa Karangkobar.


“Itu memang TPS yang di Karangkobar, Desa Kepakisan, kemudian Desa Pekasiran (roboh).  Teman sedang assessment ke sana. Saat kejadian, Ada korban yang sedang berlari kemudian malah tertimpa. Sempat muntah karena tertimpa istilahnya tratak itu. Kemudian di Pekasiran, itu ada pohon tumbang, satu korban meninggal dunia,” jelas Arif Rachman, Kamis (30/11/2017).
 

Lebih lanjut Arif Rachman mengungkapkan, di wilayah lainnya, seorang warga RT Desa Pekasiran RT 3 RW 5, atas nama Tuhana (33 th) meninggal dunia setelah tertimpa pohon tumbang, sekitar pukul 11.35 WIB. Saat itu, korban tengah bekerja di ladang milik H Muhaiminun Desa Condongcatur Kecamatan Pajawaran. Korban saat ini sudah berada di rumah duka dan segera dimakamkan.
 

Arif menambahkan, saat ini Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Banjarnegara tengah mendata kerusakan dan jumlah kerugian yang terjadi akibat terjangan puting beliung Banjarnegara.
 
Editor: Rony Sitanggang

  • Puting Beliung
  • bencana puting beliung

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!