BERITA

Gempa di Malang, BNPB: Tak Ada Kerusakan dan Korban Jiwa

"BNPB telah menerima laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah yang terdampak."

Gempa di Malang, BNPB: Tak Ada Kerusakan dan Korban Jiwa
Ilustrasi. Foto: www.penanggulangankrisis.depkes.go.id

KBR, Jakarta - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memastikan tidak ada kerusakan dan korban jiwa akibat gempa berkekuatan 5,8 skala richter di Malang, Jawa Timur. Juru bicara BNPB, Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan, pihaknya telah menerima laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah yang terdampak, antara lain Jawa Timur dan Jawa Tengah.


"Hingga pagi ini, laporan dari BPBD Jawa Timur, Bali, Yogyakarta menyebut tidak ada dampak atau kerusakan akibat gempa tadi malam. Kekuatan gempa itu sendiri sudah dikoreksi oleh BMKG menjadi 5,8 skala richter, dan dirasakan goncangannya di seluruh Jawa Timur, Bali, Lombok, kemudian sebagian Jawa Tengah, dan Yogyakarta. Juga tidak ada laporan korban jiwa akibat gempa tersebut," jelas Sutopo.


Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika dalam keterangan tertulisnya menyebutkan, gempa ini merupakan gempa menengah yang disebabkan akibat aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia.


Dalam hal ini lempeng Indo-Australia yang menyusup ke bawah lempeng Eurasia dan terjadi deformasi batuan hingga memicu terjadinya gempa.

Editor: Sasmito 

  • Gempa
  • Malang
  • BNPB

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!