BERITA

Respons Presiden Jokowi soal Gelombang Digitalisasi Keuangan

Gelombang Digitalisasi Keuangan Perlu Disikapi dengan Cepat dan Tepat

KBR, Jakarta- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan semua pihak menyikapi dengan cepat dan tepat gelombang digitalisasi yang terjadi beberapa tahun terakhir. Kata dia, pandemi Covid-19 membuat proses digitalisasi sejumlah sektor di tanah air makin cepat, salah satunya sektor keuangan digital.

Jokowi mengatakan dalam sektor keuangan digital, saat ini marak bermuculan inovasi-inovasi teknologi finansial seperti bank dan asuransi berbasis digital, fintech, sistem pembayaran e-payment, dan lainnya.

Di sisi lain, banyak penipuan dan tindak pidana keuangan yang sering menimpa masyarakat bawah. Jokowi menyebut, hal ini perlu dikawal serta difasilitasi untuk mendukung perekonomian Indonesia yang sehat.

"Oleh karena itu perkembangan yang cepat ini harus dijaga, harus dikawal dan sekaligus difasilitasi untuk tumbuh secara sehat untuk perekonomian masyarakat kita. Jika kita kawal secara cepat dan tepat, Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi raksasa digital setelah China dan India, dan bisa membawa kita menjadi ekonomi terbesar dunia ketujuh di 2030," kata Jokowi saat memberikan keynote speech dalam acara OJK Virtual Innovation Day, Senin (11/10/2021).

Baca juga: Pinjol Ilegal, Mulai dari Penyebaran Data Pribadi hingga Penagihan dengan Intimidasi

Jokowi mengatakan momentum ini harus disambung dengan upaya membangun ekosistem keuangan digital yang kuat dan berkelanjutan. Menurutnya, ekosistem keuangan digital yang bertanggung jawab, memiliki mitigasi risiko atas kemungkinan munculnya permasalahan hukum dan sosial untuk mencegah kerugian dan meningkatkan perlindungan kepada masyarakat.

Ia meminta, pembiayaan fintech juga harus didorong untuk kegiatan produktif dan memberikan kemudahan akses bagi masyarakat yang tidak terjangkau layanan perbankan.

Seperti membantu pelaku UMKM agar lebih banyak melakukan transaksi digital yang minim aktivitas fisik, serta membantu UMKM untuk naik kelas dan masuk ke digital.

Editor: Sindu

  • Fintech
  • Digitalisasi Keuangan
  • OJK Virtual Innovation Day
  • Keuangan Digital
  • Pinjol
  • Presiden Jokowi
  • Presiden Jokowi merespons digitalisasi keuangan

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!