BERITA

Kejar Sisa DPO, Operasi Madago Raya Diperpanjang

"Bulan ini adalah masa perpanjangan ketiga berakhir."

Aldrimslit Thalara

Masa Tugas Satgas Madago Raya diperpanjang
Satgas Madago Raya melakukan patroli untuk mencari sisa kelompok MIT di Poso, Sulawesi Tengah. Foto: KBR/Aldrim Thalara

KBR, Poso- Masa kerja Satuan Tugas Operasi Madago Raya kembali diperpanjang, dari Oktober hingga Desember 2021. Bulan ini adalah masa perpanjangan ketiga berakhir.

Tugas Satgas Madago Raya masih sama, yakni mencari sisa daftar pencarian orang (DPO) yang kini berjumlah 4 orang.

Operasi ini masih diperkuat sekitar 1.400 personel gabungan TNI dan Polri. Sejumlah pasukan khusus turut dilibatkan dalam pencarian di pegunungan Kabupaten Poso, Kabupaten Parigi Moutong dan Kabupaten Sigi.

Juru bicara Satuan Tugas Operasi Madago Raya Didik Supranoto menyatakan, satgas juga memiliki tugas menjamin keamanan warga di daerah operasi. Aparat mendirikan pos sekat kejar di titik rawan perlintasan kelompok tersebut.

"Tahap ketiga selesai pada akhir bulan September ini. Akan dilanjutkan sampai tertangkapnya empat sisa DPO ini. Kemudian untuk melindungi masyarakat dari teror DPO ini, kepolisian dan TNI yang tergabung dalam Satgas Madago Raya, telah membentuk pos sekat," tutur juru bicara Polda Sulawesi Tengah Didik Supranoto, Jumat (01/10).

Baca juga: Ali Kalora Dilumpuhkan, Mendagri Apresiasi Kinerja Satgas Madago Raya

Selain pengejaran, Satgas Madago Raya melakukan upaya persuasif kepada sisa DPO agar mereka mau menyerahkan diri. Selain itu, satgas berusaha mencegah ada simpatisan baru yang bergabung pada sisa kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso.

Sebelumnya, Kapolda Sulawesi Tengah, Rudi Sufahriadi meyakini tidak ada pemimpin dari empat orang sisa kelompok ini, setelah tewasnya Ali Ahmad alias Ali Kalora, pada Sabtu (18/09).

Pimpinan kelompok Mujahidin Indonesia Timur Poso Ali Kalora tewas bersama satu anggotanya bernama Jaka Ramadan alias Ikrima yang berasal dari Banten.

Editor: Sindu

  • MIT
  • Ali Kalora
  • Kelompok Mujahidin Indonesia Timur Poso
  • Poso Sulawesi Tengah
  • Satgas Madago Raya
  • DPO kelompok MIT
  • Polda Sulteng
  • TNI/Polri
  • Terorisme

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!