BERITA

Perpanjangan PPKM, 10 Daerah Luar Jawa Bali Masih Level 4

"""Level 4 masih diberlakukan di 10 kabupaten kota karena terkait dengan aglomerasi jumlah penduduk, maupun tingkat vaksinasi yang masih di bawah 50 persen,""

Resky Novianto

PPKM diperpanjang, razia prokes COVID-19 di Kota Kediri, Jawa Timur, Senin (20/9/2021). (Antara/Pras
PPKM diperpanjang, razia prokes COVID-19 di Kota Kediri, Jawa Timur, Senin (20/9/2021). (Antara/Prasetia Fauzani)

KBR, Jakarta-  Koordinator PPKM Luar Jawa Bali, Airlangga Hartarto mengumumkan perpanjangan PPKM hingga 4 Oktober 2021 mendatang. Airlangga mengatakan, tren perbaikan terlihat dari PPKM level 4 yang akan diterapkan di 10 kabupaten kota. 

Penurunan level terjadi di 15 kabupaten kota, dari level 4 ke level 3. Sementara, 7 kabupaten kota turun dari level 3 ke level 1.

"Pemerintah tetap mengusulkan perpanjangan PPKM di luar Jawa Bali, antara tanggal 21 September sampai 4 Oktober 2021. Sesuai arahan Presiden, maka ini terus kita dorong PPKM level, dan PPKM level 4 masih diberlakukan di 10 kabupaten kota karena terkait dengan aglomerasi jumlah penduduk, maupun tingkat vaksinasi yang masih di bawah 50 persen,"ucap Airlangga dalam konferensi pers daring, Senin (20/9/2021).

Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menuturkan, 10 kabupaten kota yang masih akan menerapkan PPKM level 4 antara lain; Aceh Tamiang, Pidie, Bangka, Padang, Banjarbaru, Banjarmasin, Balikpapan, Kutai Kartanegara, Tarakan dan Bulungan. Sementara itu, PPKM level 3 akan berlaku di 105 kabupaten kota, PPKM level 2 di 250 kabupaten kota, dan PPKM level 1 di 21 kabupaten kota

Baca juga: PPKM Jawa-Bali Diperpanjang, Anak Boleh Masuk Mal

Sebelumnya, pemerintah beberapa kali memperpanjang PPKM di sejumlah daerah. Khusus untuk luar Jawa Bali, perpanjangan terakhir kali dilakukan sekali dua minggu dari 7 sampai 20 September 2021. Saat itu, masih ada 23 kabupaten kota yang berstatus PPKM level 4.

Baca juga: Mendikbud: Semua Wilayah PPKM Level 1-3 Boleh Belajar Tatap Muka 

Saat ini, 10 daerah yang masih PPKM level 4 yaitu Aceh Tamiang dan Pidie (Aceh), Bangka (Bangka Belitung), Padang (Sumatera Barat), Banjarbaru dan Banjarmasin (Kalimantan Selatan), Balikpapan dan Kutai Kartanegara (Kalimantan Timur), serta Tarakan dan Bulungan (Kalimantan Utara).


Editor: Rony Sitanggang

  • pedulilindungi
  • perpanjangan PPKM
  • ppkm diperpanjang
  • Airlangga Hartarto

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!