NASIONAL

PDIP Optimistis Oktober Peta Politik Berubah

PDIP Optimistis Oktober Peta Politik Berubah

KBR-Jakarta- PDI Perjuangan optimistis kekuatan politik antara koalisi Merah-Putih dan kubu Jokowi-JK akan berubah pada oktober mendatang.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P, Maruarar Sirait beralasan, setidaknya akan ada 2 atau 3 partai politik dari koalisi merah putih yang menyeberang ke pasangan Jokowi-JK. Hanya, Maruarar belum mau menjelaskan siapa 2 atau 3 partai politik akan mendukung koalisinya. (Baca: Pengamat Politik LIPI Ragukan Soliditas Koalisi Merah Putih).

“Saya berani mengatakan pada saat oktober nanti akan ada perubahan konstelasi politik dengan alasan-alasan tadi. Kalau ditanya siapa yang akan merubah posisinya? Saya berani mengatakan paling sedikit 1 partai. Paling banyak mungkin 3 partai. Dari informasi yang kita punya dan komunikasi selama ini,”jelas Maruarar di Jakarta.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P, Maruarar Sirait menambahkan perpindahan dukungan tersebut diprediksi karena persamaan ide dan platform kerja.

Sebelumnya, Peneliti LIPI, Siti Zuhro memprediksi Partai Demokrat dan PPP bakal banting setir mendukung pemerintah Jokowi-JK. Ia juga memprediksi bentuk dukungan tersebut tidak akan diganjar dengan jatah Menteri, tapi dengan keuntungan posisi-posisi lain di pemerintahan Jokowi-JK.

Editor: Rony Rahmatha

  • pdi perjuangan
  • megawati
  • maruarar sirait
  • koalisi
  • peta politik

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!