HEADLINE

Presiden Ajak Pemuda, Ibu PKK dan Kader Posyandu Jadi Relawan COVID-19

Presiden Ajak Pemuda, Ibu PKK dan Kader Posyandu Jadi Relawan COVID-19

KBR, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengajak seluruh pemuda hingga ibu-ibu PKK menjadi relawan dalam penanganan pandemi Covid-19. Menurut Jokowi, keberadaan para relawan akan mendukung kinerja dokter, tenaga kesehatan dan aparat keamanan dalam menangani dampak penularan Covid-19.

"Saya ingin mengajak kepada para mahasiswa, para pemuda pemudi, kepada ibu-ibu PKK kepada kader-kader Posyandu untuk bersama-sama, bahu-membahu bergotong-royong menjadi sukarelawan, menjadi relawan dalam penanganan pandemi Covid-19 ini. Dokter, tenaga kesehatan, TNI dan Polri sudah bekerja keras pagi siang malam sejak bulan Maret 2020 yang lalu sampai saat ini," ujar Presiden Jokowi saat tayangan Pengoperasian Asrama Haji Menjadi Rumah Sakit Asrama Haji Pasien Covid-19, 9 Juli 2021.

Presiden juga mengucapkan terima kasih atas kinerja dokter, tenaga kesehatan dan aparat keamanan menangani pandemi COVID-19. Jokowi berharap kinerja itu akan semakin lebih baik lagi, bila ada tambahan relawan dari seluruh komponen masyarakat, sehingga penanganan pandemi COVID-19 bisa ditangani sebaik-baiknya.

Pada kesempatan yang sama, Presiden Jokowi juga menegaskan, Rumah Sakit Asrama Haji Pondok Gede telah siap digunakan untuk lokasi isolasi pasien Covid-19, mulai Sabtu (10/7/2021).

"Saya tadi sudah cek ke dalam, peralatan rumah sakit kemudian pergantian AC kemudian pembangunan lift, saya lihat semuanya dalam keadaan 99 persen siap, sehingga besok pagi Rumah Sakit Wisma Haji ini Sabtu (10/7/2021) pagi sudah bisa dioperasionalkan," ujar Presiden Jokowi saat tayangan Pengoperasian Asrama Haji Menjadi Rumah Sakit Asrama Haji Pasien Covid-19, 9 Juli 2021.

Jokowi menambahkan, Rumah Sakit Wisma Haji di Pondok Gede, Jakarta akan menampung pasien COVID-19 dari DKI Jakarta dan sekitarnya. Daya tampungnya hampir mencapai 1.000 pasien. Rumah Sakit COVID-19 di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta juga dilengkapi 50 tempat tidur ICU, dan 40 tempat tidur HCU.

Sementara itu, Sekjen Kementerian Agama Nizar mengatakan, saat ini total ada delapan gedung di Asrama Haji Pondok Gede yang sudah dialihfungsikan untuk penanganan COVID-19 dari mulai gejala sedang hingga berat. Lima gedung untuk perawatan pasien COVID-19 gejala ringan, sedangkan gedung A, B, C, H dan D5 serta Gedung Arafah akan digunakan untuk merawat pasien intensif bergejala berat. Sementara dua gedung lagi akan digunakan untuk akomodasi tenaga kesehatan yang merawat pasien di Asrama Haji Pondok Gede.

Editor: Fadli Gaper

  • RS Wisma Haji
  • Pondok Gede
  • COVID-19
  • Asrama Haji
  • Relawan COVID-19

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!