BERITA

Pemudik Angkutan Umum Diprediksi Turun Hingga 5%

Suasana mudik lebaran. Foto: Antara

KBR, Jakarta - Kementerian Perhubungan memperkirakan jumlah pemudik yang menggunakan angkutan umum mengalami penurunan hingga 5 persen. Menurut Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Eddi, menurunnya jumlah penguna angkutan umum pada musim mudik tahun ini disebabkan banyak masyarakat yang beralih menggunakan kendaraan pribadi. Kata dia, hal itu karena ada peningkatan daya beli masyarakat untuk kendaraan pribadi seperti motor dan mobil.

"Peningkatan untuk motor saja sekitar 7% dengan jumlah 2 juta lebih. Kalau mobil pribadi tadi kecenderungannya naik. Itu karena pendapatan masyarakat yang cukup baik dan harga mobil nasional yang cukup murah dan warga negara kita juga berani-berani, tidak kerja dia berani ngeredit. Kalau angkutan umum menurun 5%," jelas Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Eddi, di Jakarta, Sabtu (20/6/2015)


Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Eddi menambahkan, pengunaan kendaraan pribadi terus meningkat setiap tahun. Hal itu disebabkan karena ketidaknyamanan masyarakat dalam menggunakan angkutan umum saat mudik. Dia berharap, angkutan umum bisa meningkatkan kualitas kenyamanan dan keamanan penumpang sehingga tidak ditinggalkan masyarakat. 

Editor: Malika

  • mudik lebaran
  • kendaraan pribadi
  • mudik
  • angkutan umum
  • mudik 2015

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!