NASIONAL

Jokowi- Jusuf Kalla Deklarasikan Koalisi Relawan Nasional

Jokowi- Jusuf Kalla Deklarasikan Koalisi Relawan Nasional
deklarasi, jokowi, jk

KBR, Jakarta – Sebanyak 89 kelompok relawan Capres dan Cawapres Jokowi dan Jusuf Kalla dideklarasikan, Selasa (27/5) hari ini di Jakarta. Kelompok relawan ini merupakan relawan yang terjaring dari seluruh provinsi di Indonesia.

Rilis yang diterima dari Relawan Jokowi-JK menyebutkan bahwa relawan ini akan bekerja secara sukarela untuk mendukung Jokowi-JK. Tim relawan ini memang dibentuk untuk meminimalisir politik berbiaya tinggi.

Para relawan ini umumnya adalah pekerja profesional yang melakukan kerja tanpa imbalan dan sebagai salah satu bentuk partisipasi politik untuk mewakili masyarakat.

Rilis Lembaga Survei Nasional (LSN) pertengahan Mei lalu menegaskan bahwa terdapat 68,5% publik yang bersedia secara sukarela untuk melakukan kerja-kerja politik guna memenangkan pasangan Jokowi-JK dalam pemilihan presiden 2014. Tim relawan yang telah terbentuk di seluruh provinsi ini telah bekerja untuk pemenangan Jokowi-JK.

89 kelompok relawan yang masuk menjadi tim relawan Jokowi- Jusuf Kalla antaralain: Gerakan Ayo Majukan Indonesia, Seknas Jokowi, Almisbat, Sukarelawan Indonesia untuk Perubahan, Bara JP, KSP Projo, Kawan Jokowi, Komunitas Sahabat Jokowi, Aliansi Rakyat Merdeka, Relawan Buruh Sahabat Jokowi, Seknas Tani, Blusukan Jokowi, Alumnus ITB Pendukung Jokowi, Alumnus UGM Pendukung Jokowi, dll.

  • deklarasi
  • jokowi
  • jk

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!