NASIONAL

Besok, Menkeu-Banggar DPR Bahas Penaikan BBM

"Menteri Keuangan Chatib Basri akan mulai membahas APBN Perubahan 2013, bersama Badan Anggaran DPR, Rabu besok. Setelah resmi dilantik Presiden SBY sebagai Menteri Keuangan hari ini, Chatib berharap pembahasan dengan DPR bisa menemukan titik temu, terutam"

Eli Kamilah

Besok, Menkeu-Banggar DPR Bahas Penaikan BBM
Menkeu-Banggar DPR, Penaikan BBM

KBR68H, Jakarta - Menteri Keuangan Chatib Basri akan mulai membahas APBN Perubahan 2013, bersama Badan Anggaran DPR, Rabu besok.

Setelah resmi dilantik Presiden SBY sebagai Menteri Keuangan hari ini, Chatib berharap pembahasan dengan DPR bisa menemukan titik temu, terutama rencana pemerintah menaikan harga BBM bersubsidi dan penetapan dana kompensasi untuk masyarakat miskin.

“Prosesnya sudah akan dimulai, besok dengan banggar, saya kira nanti akan dibicarakan mengenai angka-angka yang disampaikan didalam APBNP, karena itu mencakup hak-hal yang berkaitan dengan rencana pemerintah dalam kenaikan BBM dan dana kompensasinya. Saya berharap, saya percaya kerjasama pemerintah dan DPR bisa berjalan baik, dan mudah-mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama sehingga kebijakan ini bisa diambil,”kata Chatib di Istana Negara, Selasa (21/5).

Menteri Keuangan Chatib Basri menambahkan, APBN Perubahan 2013 harus mengalokasikan anggaran yang lebih adil karena alokasinya digunakan oleh masyarakat miskin. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono hari ini memerintahkan Menteri Keuangan Chatib Basri untuk fokus mengurusi APBN Perubahan 2013 serta Rancangan APBN tahun depan.

Editor: Anto Sidharta

  • Menkeu-Banggar DPR
  • Penaikan BBM

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!