BERITA

Airlangga Ingatkan Pengusaha Bayar THR Karyawan Tepat Waktu

"Pemberian THR tepat waktu, akan meningkatkan konsumsi masyarakat dan menjadi penggerak roda perekonomian Indonesia."

Airlangga Ingatkan Pengusaha Bayar THR Karyawan Tepat Waktu
Ilustrasi: Pekerja menuntut pembayaran THR. Foto: Antara

KBR, Jakarta- Pemerintah mengingatkan pengusaha agar membayarkan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada karyawan jelang Idul Fitri 1442 H. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah sudah memberikan banyak stimulus untuk meringankan beban dunia usaha selama pandemi Covid-19. Kata dia, dengan pemberian THR tepat waktu, akan meningkatkan konsumsi masyarakat dan menjadi penggerak roda perekonomian Indonesia.

"Dan oleh karena itu, yang terkait dengan demand side itu perlu dilanjutkan. Oleh karena itu tadi dalam rapat disampaikan bahwa salah satu untuk mendorong konsumsi menjelang Lebaran adalah pemberian THR kepada karyawan. Nah ini tadi disampaikan bahwa sudah waktunya pihak swasta untuk memberikan THR karena berbagai kegiatan sudah diberikan," kata Airlangga usai Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Rabu (7/4/2021).

Airlangga memperkirakan, akan ada tambahan anggaran yang bisa maberedar ke pasar sebesar 215 triliun dengan pembayaran THR ini. Ia juga menyampaikan permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tetap menjaga momentum pertumbuhan ekonomi yang harus tetap seiring dengan penanganan Covid-19.

Editor: Friska Kalia

  • THR
  • Tunjangan Hari Raya
  • Pekerja
  • omnibuslaw

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!