BERITA

Sebelum Kunjungi Badrodin, Komisi Hukum Gelar Rapat Pleno

Sebelum Kunjungi Badrodin, Komisi Hukum Gelar Rapat Pleno

KBR, Jakarta - Komisi Hukum akan menggelar rapat pleno, Rabu (15/5/2015) siang.  Wakil Ketua Komisi Hukum Trimedya Pajaitan mengatakan rapat pleno ini dilakukan untuk memastikan kembali jadwal uji kelayakan dan kepatutan terhadap Badrodin Haiti. 

Selain itu, Komisi Hukum juga akan membahas mengenai usulan untuk tidak melakukan uji kelayakan dan kepatutan, melainkan Presiden langsung melantik Badrodin Haiti sebagai Kapolri.

“Karena ada usulan itu kita hormati itu kita tetap pleno jam 1.Mudah-mudahan lancar, karena selama saya melakukan fit and proper ini merupakan calon Kapolri yang cukup punya dinamika.Tapi mudah-mudahan lancar dan besok kita selesaikan. Karena kalau tidak dilakukan fit and proper, Pak Badrodin juga saya yakin kurang sreg juga,” kata Trimedya di DPR. 

Komisi Hukum bakal berkunjung ke rumah Badrodin Haiti. Ini merupakan rangkaian dari uji kelayakan dan kepatutan terhada calon kapolri. 

Wakil Ketua Komisi DPR Agus Hermanto mengatakan, akan meminta informasi seputar keluarga dan lingkungan tempat tinggal Badrodin. Kata dia, informasi ini diperlukan untuk menilai sosok Badrodin Haiti di keluarga dan lingkungannya. 

Editor: Antonius Eko  

  • Badrodin Haiti
  • Kapolri
  • DPR

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!