BERITA

Hari Pertama Penjualan Tiket Mudik, Calon Pemudik Serbu Stasiun KA Jombang

" PT KAI memperkirakan akan terjadi peningkatan volume penumpang kereta utama jenis eksekutif, bisnis dan ekonomi sebesar 13 ribu lebih penumpang dari periode angkutan lebaran tahun lalu."

Muji Lestari

Hari Pertama Penjualan Tiket Mudik, Calon Pemudik Serbu Stasiun KA Jombang
Warga mulai membeli tiket mudik lebaran di Stasiun KA Jombang, Jawa Timur, Jumat (17/3/2017). (Foto: Muji Lestari)


KBR, Jombang - Hari ini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai menjual tiket kereta api untuk mudik lebaran. Penjualan tiket dimulai 90 hari sebelum Idul Fitri.

Sistem pemesanan tiket H-90 sebelum jadwal keberangkatan yang diterapkan PT KAI ini, memberikan kemudahan bagi masyarakat yang merencanakan perjalanan mudik lebaran jauh hari. Begitu loket dibuka ratusan calon pemudik langsung memadati Stasiun Jombang untuk membeli tiket mudik.


Humas PT KAI Daerah Operasi (Daops) VII Madiun, Supriyanto mengatakan pembelian tiket mudik lebaran sebetulnya bisa dilakukan calon penumpang di sejumlah kanal atau tempat penjualan online (daring) baik internal PT KAI maupun eksternal.


PT KAI memperkirakan akan terjadi peningkatan volume penumpang kereta utama jenis eksekutif, bisnis dan ekonomi sebesar 13 ribu lebih penumpang dari periode angkutan lebaran tahun lalu.


"Calon penumpang bisa pesan lewat chanel-chanel eksternal, jangan pesan di stasiun, karena stasiun buka untuk pemesanan itu hanya jam 09.00–16.00 WIB sore, tidak ada perubahan. Jadi kami imbau untuk pemesanan di chanel-chanel eksternal seperti di minimarket yang bekerja sama dengan kita, di kantor pos dan agen-agen yang lain," kata Supriyanto, di Jombang, Jumat (17/3/2017).


PT KAI juga menyediakan 38 perjalanan kereta tambahan dengan jumlah seat hampir 22 ribu per hari yang mulai dijual pada H-60. Dengan demikian, total seat yang tersedia selama masa angkutan lebaran 2017 adalah 222 ribu lebih per hari atau meningkat 2,1 persen dari masa angkutan lebaran tahun lalu, sebanyak lebih 217 ribu seat per hari.


Supriyanto menjelaskan, tahun ini PT KAI menetapkan masa angkutan lebaran 2017 selama 22 hari. Yakni mulai 15 Juni 2017 atau H-10 sampai 6 juli 2017 atau H+10.


Baca juga:


Editor: Agus Luqman 

  • tiket mudik
  • Mudik 2017
  • Angkutan Lebaran 2017
  • Lebaran 2017
  • Idul Fitri 2017
  • PT KAI
  • tiket kereta api

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!