BERITA

Tedjo dan Yassona ke DPR Pekan Ini Jelaskan Soal BG

"Tidak menutup kemungkinan Presiden Joko Widodo yang akan menjelaskan langsung ke DPR jika parlemen meminta."

Erric Permana

Komjen Budi Gunawan. Foto: Antara
Komjen Budi Gunawan. Foto: Antara

KBR, Jakarta - Menteri Politik Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdjiatno dan Menteri Hukum dan HAM, Yassona Laoly bakal menjelaskan pembatalan pelantikan Budi Gunawan ke DPR pada pekan ini. Tedjo mengatakan kedatangannya tersebut untuk menjelaskan terlebih dahulu mengenai alasan pemerintah memilih Badrodin Haiti sebagai calon kapolri yang baru. Namun, dia juga tidak menutup kemungkinan Presiden Joko Widodo yang akan menjelaskan langsung ke DPR jika parlemen meminta.

"Nanti setelah tim advance ke sana baru presiden mugkin akan ke sana. Kita hanya konsultasi biasa kok, konsultasi ke pimpinan DPR," ujar Tedjo, Senin (30/3/2015)

Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdjiatno menambahkan telah mengirimkan surat penjelasan dari pemerintah secara detil mengenai batalnya Budi Gunawan sebagai Kapolri. Kata dia, surat itu telah dikirimkan sejak pekan lalu.

Sebelumnya, sejumlah anggota DPR, utamanya dari Fraksi PDIP, meminta penjelasan Presiden Jokowi soal pencalonan Komjen Badrodin Haiti dan batalnya pengajuan Komjen Budi Gunawan. Mensesneg meminta anggota DPR sabar menunggu kepulangan Presiden Jokowi.

Editor: Malika 

  • BG
  • Budi Gunawan
  • Badrodin Haiti
  • Jokowi
  • Menkumham
  • menkopolhukam

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!