NASIONAL

Kemendag Alokasikan Rp 162 Miliar untuk Ikut Pameran di 17 Negara

"KBR68H, Jakarta- Kementerian Perdagangan mengalokasikan dana Rp 162 miliar dari APBN untuk mengikuti berbagai pameran di 17 negara seperti di Naning Cina, Timur Tengah, Jerman, Asia, Amerika Serikat, dan lainnya."

Evelyn Falanta

Kemendag Alokasikan Rp 162 Miliar untuk Ikut Pameran di 17 Negara
perdagangan, pameran

KBR68H, Jakarta- Kementerian Perdagangan mengalokasikan dana Rp 162 miliar dari APBN untuk mengikuti berbagai pameran di 17 negara seperti di Naning Cina, Timur Tengah, Jerman, Asia, Amerika Serikat, dan lainnya. Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan, Gusmardi Bustami mengatakan anggaran sebesar itu dimanfaatkan sebagi upaya untuk meningkatkan ekspor Indonesia tahun ini serta meningkatkan brand-brand produk Indonesia dimata pasar internasional.

"Ini pameran satu sarana untuk melakukan promosi dan market tes terhadap produk-produk yang kita hasilkan. Tentu suatu pameran ada kontribusinya, berapa besarnya tergantung adaptasi produk terhadap pasar yang kita sasar,"kata Gusmardi di Gedung Kementerian Perdagangan, siang tadi.

Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan, Gusmardi Bustami menambahkan produk-produk yang akan masuk dalam berbagai ajang pameran internasional tersebut seperti produk furnitur, kuliner, maupun fashion. Pemerintah berharap nantinya, alokasi untuk pameran sepanjang tahun ini juga dapat menambah investasi asing yang masuk ke Indonesia.

  • perdagangan
  • pameran

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!