NASIONAL

Harga Eceran Tertinggi Minyak Goreng Berubah per 1 Februari 2022, Berapa?

"Penetapan HET minyak goreng akan diberlakukan per 1 Februari 2022, sesuai hasil evaluasi kebijakan minyak goreng satu harga."

Siti Sadida Hafsyah

Minyak Goreng Satu Harga
Stok minyak goreng satu harga di sejumlah retail modern kawasan Jakarta Timur, kosong, Kamis (27/1/2022). Foto: KBR

KBR, Jakarta- Menteri Perdagangan Republik Indonesia Muhammad Lutfi menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) untuk minyak goreng. Kebijakan ini dilakukan untuk merespons gejolak harga yang terjadi di pasar selama beberapa bulan.

Pemberlakuan HET minyak goreng akan diberlakukan per 1 Februari 2022, sesuai hasil evaluasi kebijakan minyak goreng satu harga.

"Minyak goreng curah sebesar Rp11.500 per liter. Minyak goreng kemasan sederhana sebesar Rp13.500 per liter. Dan minyak goreng kemasan premium sebesar Rp14 ribu per liter. Seluruh HET tersebut sudah termasuk PPN di dalamnya," urainya, Kamis (27/1/2022).

Menteri Lutfi menjelaskan, meski keputusan itu sudah mulai ditetapkan per 1 Februari nanti, namun minyak goreng satu harga Rp14 ribu per liter masih berlaku. Ini lantaran Kemendag mempertimbangkan waktu kepada produsen dan pedagang untuk melakukan penyesuaian.

"Kepada produsen kami menginstruksikan untuk segera mempercepat penyaluran minyak goreng dan memastikan tidak terjadi kekosongan stok di tingkat pedagang dan pengecer," katanya.

Lutfi juga meminta masyarakat lebih bijak sebagai konsumen, dan tidak membeli minyak goreng dalam jumlah banyak, karena kekhawatiran akan kenaikan harga atau panic buying.

"Kami menjamin stok minyak goreng tetap tersedia dengan harga terjangkau," ujarnya.

Ia menegaskan akan mengambil langkah hukum bagi seluruh pelaku usaha yang tidak patuh dan melanggar kebijakan ini.

"Kami berharap dengan kebijakan ini, harga minyak goreng menjadi lebih stabil dan terjangkau untuk masyarakat, serta tetap menguntungkan bagi para pedagang, distributor, hingga produsen," ucapnya.

Baca juga:

Editor: Sindu

  • Kemendag
  • Minyak Goreng
  • Harga Minyak Goreng Kemasan
  • Harga Minyak Goreng Curah
  • Minyak Goreng Satu Harga
  • HET Minyak Goreng
  • CPO
  • Kelapa Sawit

Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!