NASIONAL

Serikat Karyawan Tagih Janji Dahlan Iskan Selamatkan Merpati

Serikat Karyawan Tagih Janji Dahlan Iskan Selamatkan Merpati

KBR68H, Jakarta - Seluruh karyawan PT Merpati Nusantara Airlines masih menagih ketegasan Menteri BUMN, Dahlan Iskan untuk menyelamatkan maskapai nasional tersebut. 


Menurut Ketua Umum Serikat Karyawan Merpati Nusantara Airlines, Purwanto, Dahlan belum juga menepati janjinya tersebut. Itulah sebabnya kata dia, karyawan PT Merpati melakukan mogok kerja massal pada 25 Januari lalu. Selain karena setahun terakhir pembayaran gaji mereka selalu ditunda dan bahkan tidak digaji.


"Jadi yang disampaikan kita ke BUMN jelas. Kalau Merpati mau diselamatkan dalam statement pemerintah, seharusnya diiringi tindaklanjut yang jelas sehingga kita melihat jangan hanya pernyataan di politik saja tapi realitas diikuti dan pelaksanaan yang jelas sehingga Merpati diselamatkan. Tapi bukan dalam tanda kutip diselamatkan di media," ucap Purwanto kepada KBR68H.


Sebelumnya, Menteri BUMN Dahlan Iskan menyatakan berniat menyelamatkan PT Merpati Nusantara Airlines dari lilitan utang yang kian menumpuk. Saat ini maskapai pelat merah itu mempunyai utang sekitar Rp 7 triliun pada beberapa BUMN dan perusahaan swasta. 


Namun menurut Serikat Karyawan Merpati Nusantara Airlines, belum terlihat arah yang jelas tentang opsi penyelamatan Merpati. Bahkan akibat lilitan utang itu, karyawan PT Merpati harus rela ikut merasakan dampak secara langsung. Gaji mereka dalam satu tahun ini dibayarkan secara dicicil. 


Editor: Antonius Eko 

  • merpati
  • dahlan iskan

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!