INTERNASIONAL

Jumlah Polisi yang Tewas di Amerika Akibat Senjata Api Menurun

"KBR68H, Washington - Jumlah polisi yang tewas akibat senjata api di Amerika tahun 2013 turun ke tingkat terendah sejak abad ke-19, menurut laporan yang dirilis Senin."

Tony Hotland

Jumlah Polisi yang Tewas di Amerika Akibat Senjata Api Menurun
polisi, tewas, senjata api, amerika

KBR68H, Washington - Jumlah polisi yang tewas akibat senjata api di Amerika tahun 2013 turun ke tingkat terendah sejak abad ke-19, menurut laporan yang dirilis Senin.

Laporan tahunan oleh lembaga nirlaba National Law Enforcement Officers Memorial Fund itu juga menyebutkan jumlah polisi yang tewas ketika bertugas secara umum turun 8 persen dan terendah sejak tahun 1959.

Menurut laporan itu, 111 polisi federal, negara bagian, lokal, suku dan teritorial di Amerika tewas ketika bertugas dalam setahun ini dibandingkan dengan 121 pada tahun 2012.

Empatpuluh enam polisi tewas dalam kecelakaan lalulintas dan 33 tewas akibat senjata api. Jumlah kematian akibat senjata api tahun 2013 turun 33 persen dan paling rendah sejak 1887.

Laporan itu memuji meningkatnya kebiasaan aman di kalangan lembaga penegakan hukum, termasuk bertambahnya penggunaan jaket anti-peluru, setelah melonjaknya kematian polisi tahun 2011.

Sejak 2011, kematian polisi dalam semua kategori turun 34 persen, dan kematian akibat senjata api turun 54 persen. Empatbelas polisi meninggal akibat serangan jantung ketika sedang bertugas. Laporan itu juga menyebut kematian polisi terbanyak terjadi di negara bagian Texas, 13 orang, dan California, 10 orang. (VOA)

Editor: Doddy Rosadi



  • polisi
  • tewas
  • senjata api
  • amerika

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!