BERITA

Bank Dunia Usulkan Tidak Danai Program yang Ancam LGBT

"Pernah hentikan dana pembangunan di Uganda. "

Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim berbicara di konferensi soal usulan penghentian dana pembangunan ya
Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim berbicara di konferensi soal usulan penghentian dana pembangunan yang ancam hak LGBT (Foto: Pink News)

KBR – Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim mengatakan tidak akan membiayai program pembangunan yang mengancam kelompok lesbian, gay, biseksual dan transgender (LGBT). Kim mengajukan usul itu dalam konferensi yang berlangsung di London, New York dan Hong Kong. 

Pada 2014 Bank Dunia pernah menghentikan dana pembangunan untuk Uganda karena menerbitkan aturan anti-homoseksualitas. Saat itu Bank Dunia sedang akan menyetujui pinjaman 90 juta dollar untuk pemberdayaan klinik kesehatan di Uganda. Bank Dunia lantas membatalkan pinjaman karena aturan anti-homoseksualitas bisa memicu diskriminasi di klinik-klinik yang akan dibangun dan akan mengancam LGBT.

Kim mengaku mendapat banyak kritik atas usulan tersebut, tapi ia tetap pada pendirian. “Banyak yang mengatakan saya gila. Tapi kritik tersebut masuk akal bagi banyak orang, meski banyak juga staf saya yang menentang keputusan itu.”

Menurut Kim, Bank Dunia akan mendukung program pembangunan yang anti-diskriminasi.  Saat ini Uganda juga sudah menghapuskan aturan diskriminatif terhadap LGBT itu karena dianggap tidak konstitusional.  (Pink News) 

Editor: Citra Dyah Prastuti 

  • bank dunia
  • LGBT
  • program pembangunan
  • Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim

Komentar (1)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

  • Sandra Wiejaya8 years ago

    Saya sangat setuju !!! Sikap diskriminatif mmg hrs dibasmi,bukan hanya utk kelompok LGBT saja..tp untuk semua !!!