OPINI

Penggerak Perubahan

Suasana Museum Sumpah Pemuda

Hari-hari ini, semua bicara soal milenial. Aneka survei menelisik soal milenial. Berbagai penelitian meneropong milenial dari berbagai sudut. Milenial, atau anak muda secara umum, dari dulu sampai sekarang adalah aset bangsa. Dulu, anak muda merebut kemerdekaan; maka kini anak muda harus jadi penggerak perubahan.

Di Pemilu 2019 , sudah pasti anak muda jadi rebutan partai politik. Apalagi jumlah pemilih pemula dan muda mencapai sekitar 14 juta orang; mendominasi mereka yang punya hak pilih. Partai politik mesti putar otak cara menggaet para pemilih pemula ini. Tak hanya itu, anak muda pun tak boleh gentar merapat ke dunia politik. Sesuram-suramnya wajah politik sekarang, di sana tetap butuh anak muda yang cemerlang, dengan gagasan brilian.

Tanpa anak muda yang berada di garda terdepan, Indonesia tak bakal jadi apa-apa. Tanda-tanda bobroknya negara ini sesungguhnya terlihat dalam kehidupan sehari-hari — masyarakat yang tidak toleran, korup dan begitu mudah terjerembab hoax. Karenanya anak muda harus jadi pengubah, memastikan hawa segar kalau Indonesia masih punya harapan.

Selamat hari Sumpah Pemuda. Negara ini didirikan anak muda pemberani. Butuh anak muda pemberani juga untuk menjaga dan mengharumkan negeri ini terus menerus.  

  • sumpah pemuda
  • Pemilu 2019
  • pemilih pemula

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!