KBR - Bek kiri Chelsea, Filipe Luis belum memastikan apakah dirinya akan bertahan di Stamford Bridge pada musim depan atau tidak. Sebelumnya, Filipe Luis dikabarkan akan kembali ke Spanyol setelah musim lalu jarang mendapat porsi bermain di tim utama Chelsea.
Di tengah kegamangannya menentukan nasib, Real Madrid justru berkeinginan merekrut dan menggunakan jasa pemain kelahiran Brasil ini. Namun pemain usia 29 tahun, yang pernah bermain untuk Atletico Madrid itu selalu tidak banyak berkomentar saat ditanya soal ketertarikan Real Madrid dan kemungkinannya pindah klub. Dia mengaku sulit membicarakan masa depannya. Kontraknya dengan Chelsea pun, kata dia, masih berlaku hingga Juni 2017 mendatang. (Goal)
Editor: Sindu Dharmawan