BERITA

Seluruh Pasien Positif Covid-19 di Aceh Sembuh

Seluruh Pasien Positif Covid-19 di Aceh Sembuh
Seorang pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh bersiap pulang diantar ambulans di RSUD Zainoel Abidin, Banda Aceh, Senin (13/4/2020). (Foto: ANTARA)

KBR, Banda Aceh – Empat pasien positif Covid-19 yang dirawat di respiratory intensive care unit (RICU) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zainoel Abidin, Banda Aceh, dinyatakan sembuh.

Sebelumnya, satu pasien yang saat itu masih berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal sebelum keluarnya hasil tes swab yang menyatakan pasien positif Covid-19.

Direktur RSUD Zainoel Abidin Azharuddin mengatakan saat ini tidak ada lagi pasien positif Covid-19 yang dirawat. 

Pasien terakhir AJ (60) asal Banda Aceh yang terakhir dirawat di RICU, dinyatakan sembuh usai keluar hasil tes swab keempat yang menyatakan negatif Covid-19.

“(Pasien) positifnya ada lima orang. Empat orang sehat, sembuh dan bisa pulang berjumpa dengan keluarga dan masyarakat. Dan satu yang meninggal dari Lhokseumawe. Ya memang (pasien positif) lima itu tidak ada tambahan dan kita berharap mudah-mudahan Aceh tidak ada tambahan lagi pasien terjangkit Covid-19,” kata Azharuddin di Banda Aceh, Senin (13/4/2020).

Azharuddin berpesan, meski saat ini di Aceh sudah nihil pasien positif Covid-19, dia berharap masyarakat tetap mewaspadai penyebaran virus.

Dia mengimbau masyarakat patuh terhadap protokol penanganan Covid-19 yang telah dikeluarkan pemerintah seperti menggunakan masker, menghindari keramaian, menjaga jarak, dan sering mencuci tangan.

“Tidak boleh kita meremehkan, menganggap Aceh aman-aman saja, Aceh baik-baik saja, semua harus tetap waspada,” tegasnya.

Editor: Agus Luqman

  • COVID-19
  • aceh
  • Pasien sembuh

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!