HEADLINE

Pemerintah Hidupkan Koopssusgab? Kepala KSP akan Temui Panglima TNI

Pemerintah Hidupkan Koopssusgab? Kepala KSP  akan Temui Panglima TNI

KBR, Jakarta- Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko mengatakan akan bicara dengan Panglima TNI Hadi Tjahjanto mengenai wacana menghidupkan kembali satuan Komando Operasi Khusus Gabungan (Koopssusgab) TNI untuk menangani terorisme.

Menurut Moeldoko, Presiden Joko Widodo tertarik untuk menghidupkan kembali satuan Komandan Operasi Khusus Gabungan TNI yang kini statusnya dibekukan. Usulan ini muncul setelah kerusuhan di Mako Brimob yang melibatkan narapidana teroris dan serangkai aksi teror di berbagai daerah.


"Kalau saya laporan kemarin ke Presiden beliau tertarik. Nanti kami akan bicara dengan Panglima TNI. Itu perlu kami laporkan lagi ke Presiden," kata Moeldoko di Kantor Wakil Presiden, Jakarta Pusat, Rabu (16/05/18).


Komando Operasi Khusus Gabungan TNI untuk menangani terorisme pernah dibentuk oleh Moeldoko saat menjabat Panglima TNI. Pasukan elit yang tergabung dalam satuan tersebut diantaranya dari Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI Angkatan Darat, Detasemen Jalamangkara (Denjaka) TNI Angkatan Laut, dan Satuan Bravo 90 dari TNI Angkatan Udara.


"Saat ini dibekukan," kata Dia.


Menurut Moeldoko, pelibatan TNI dalam pemberantasan terorisme tergantung tingkat eskalasinya. TNI dilibatkan saat serangan teroris mencapai tingkatan medium hingga high. Ia mengatakan, rentetan teror akhir-akhir ini sudah mencapai tingkat medium.


"Pelibatan TNI tergantung dari spektrumnya. kalau spektrumnya sudah menuju medium sampai high intensnya disitulah kira-kira. Saat ini medium," ujarnya. 

  • terorisme
  • moeldoko
  • Hadi Tjahjanto

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!