Beberapa anak mungkin hanya merayakan ulang tahun yang ke-16 dengan mengundang teman-teman untuk makan atau traktir-traktir di kantin sekolah. Tapi tidak akan seperti itu kalau kamu jadi Kylie Jenner, anggota keluarga Kardashian yang sangat populer di Amerika.
Adik bungsu Kim Kardashian ini merayakan ulang tahunnya secara besar-besaran dengan mengundang artis-artis tenar untuk tampil. Sebut saja Drake dan Big Sean yang tampil menghibur di hari istimewa Kylie. Naya Rivera, Tyga, Hailee Steinfeld, dan kakak beradik Willow dan Jaden Smith juga datang ke acara tersebut.
Mengusung tema "Alice In Wonderland" acara ulang tahun yang diadakan di AT&T Center di Los Angeles itu memanjakan para tamu dengan bingkisan yang tidak biasa pula. Cinderamata berisi headphone, make-up, dan produk aksesoris milik Kylie dan Kendall, Metal Haven.
Hanya Kim tidak dapat hadir di acara itu. Kabarnya, Kim sedang menemani Kanye West menghadiri pemakaman kakeknya di Oklahoma.( huffingtonpost)
Editor: Vivi Zabkie
Ulang Tahun Kylie Jenner Bertabur Bintang
Beberapa anak mungkin hanya merayakan ulang tahun yang ke-16 dengan mengundang teman-teman untuk makan atau traktir-traktir di kantin sekolah.

Rabu, 21 Agus 2013 18:10 WIB


Kylie Jenner, Kardhasian, Ulang Tahun
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 7
Kabar Baru Jam 8
Episode 5: Gen Z: Si Agen Perubahan Penentu Masa Depan
Kabar Baru Jam 10
Kabar Baru Jam 11
Most Popular / Trending