BERITA

Gubernur Kaltim Beber Kelebihan Teluk Balikpapan Jadi Kandidat Ibukota RI

""Infrastruktur Kalimantan Timur lebih lengkap. Saya bukan membanding-bandingkan dengan Kalimantan Tengah. Saya memilih Teluk Balikpapan, itu saya kira sangat cocok untuk ibukota.""

Gubernur Kaltim Beber Kelebihan Teluk Balikpapan Jadi Kandidat Ibukota RI
Pesisir Kota Balikpapan Kalimantan Timur. (Foto: dprd-kaltimprov.go.id/Publik Domain)

KBR, Balikpapan – Rencana pemindahan ibukota Indonesia dari Jakarta mendapat tanggapan positif dari pemerintah Provinsi Kalimantan Timur.

Gubernur Kalimantan Timur Awang Farouk Ishak mengatakan ia sudah sejak dua tahun lalu menyampaikan wacana ke pemerintah pusat maupun DPR RI agar pusat pemerintahan Indonesia dipindahkan ke Kalimantan Timur.


Awang Farouk mengatakan Kota Balikpapan sangat layak menjadi ibukota negara karena situasinya kondusif. Apalagi lokasinya berada di pesisir Teluk Balikpapan, sehingga jika dibangun akan bisa menyaingi kota-kota pesisir di Asutralia.


Awang juga mengklaim infrastruktur Kota Balikpapan paling siap di antara kota-kota lain di pulau Kalimantan. Selain memiliki bandara dan pelabuhan internasional, kata Awang, Kota Balikpapan juga memiliki jalan tol, kawasan industri termasuk pasokan listrik yang memadai.


"Sudah dua tahun saya lemparkan wacana agar ini dipertimbangkan oleh DPR RI, khususnya Komisi II. Kalimantan Timur siap kalau ibukota Indonesia dipindah dari Jakarta ke Kalimantan Timur. Infrastruktur Kalimantan Timur lebih lengkap. Saya bukan membanding-bandingkan dengan Kalimantan Tengah. Saya memilih Teluk Balikpapan, itu saya kira sangat cocok untuk ibukota kalau dibangun bisa seperti di Australia," kata Awang Farouk di Balikpapan, Selasa (11/7/2017).


Awang mempersilahkan pemerintah pusat maupun DPR melakukan kajian di Kota Balikpapan. Ia memastikan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dan Pemerintah Kota Balikpapan akan sangat mendukung kajian tersebut.


Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi dalam dua tahun terakhir juga telah menyatakan siap jika ibukota Negara Indonesia dipindahkan ke Kota Balikpapan.


Kota Balikpapan merupakan daerah yang memiliki beragam suku, agama dan golongan. Di kota ini terdapat ratusan perusahaan asing dan seribuan warga asing.


Baca juga:


Editor: Agus Luqman 

  • pemindahan ibu kota
  • Pemindahan Ibukota
  • Pemindahan Ibu Kota Negara
  • balikpapan

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!