BERITA

Bisnis Busana Muslim Sambil Mengajar Berwirausaha

"Di usia mudanya, Dika Restiyani sukses berbisnis busana muslim. Di bawah bendera usaha Khalifa, ia mampu meraup omzet puluhan juta rupiah per bulan. Omzet itu, dia raih dengan waktu yang relatif singkat. Baru awal tahun lalu usaha ini ditekuni, namun busa"

Bisnis Busana Muslim Sambil Mengajar Berwirausaha
busana muslim, Dika Restiyani

KBR68H, Jakarta - Di usia mudanya, Dika Restiyani sukses berbisnis busana muslim. Di bawah bendera usaha Khalifa, ia mampu meraup omzet puluhan juta rupiah per bulan. Omzet itu, dia raih dengan waktu yang relatif singkat. Baru awal tahun lalu usaha ini ditekuni, namun busana muslim rancangannya telah merambah pasar ekspor. Bahkan, perempuan yang akrab disapa Resti ini aktif membekali anak yatim untuk memasuki dunia kerja. Sampai saat ini, sekitar 200 anak yatim telah mendapat pelatihan kewirausahaan dari Resti.

Perempuan kelahiran 25 tahun silam tersebut, memang memilki hobi bisnis dari sejak kecil, sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Hobinya makin bertambah ketika Resti duduk di kelas dua SMA. Bahkan, Resti sudah memiliki beberapa karyawan yang kebanyakan ibu-ibu di sekitar lingkungannya. Produk yang dipasarkan Resti saat itu adalah boneka kain. Hingga 2012 bisnisnya berkembang menjadi bisnis busana muslim.“Busananya dibuat casual, sehingga yang tidak berhijab pun bisa tetap pakai,” kata Resti.

Resti pun berencana untuk mendesain busana muslim khusus laki-laki. Pasalnya, banyak pelanggannya yang meminta ada desain khusus busana muslim untuk kaum adam. Bekas Duta Fashion Muslim Indonesia 2011 tersebut mengaku darah pengusaha tidak mengalir dalam tubuhnya. Hobi bisnisnya muncul atas keinginan pribadinya untuk mandiri sedari kecil.

“Saya merasa kalau terus meminta uang saku ke orang tua, malu rasanya. Makanya ketika dikasih uang saku, saya berpikir bagaimana caranya bisa melipatgandakan itu. Saya ngerasa happy ketika bisa menghasilkan uang sendiri, sekalipun untungnya sedikit,”kata Resti.

Pelatihan Gratis Anak Yatim

Tak hanya menggeluti bisnis, mahasiswa S2 Nanyang Technological University tersebut pun, punya jiwa sosial. Resti menggeluti pelatihan gratis anak yatim dan remaja untuk pengembangan diri, agar orang lebih percaya diri. Menurut Resti inilah tanggung jawab sosialnya sebagai manusia.  Resti juga mengeksplorasi anak-anak tersebut dalam hal bakat agar mereka lebih bisa mandiri. Berkat pelatihannya, anak-anak itu kini tertarik mengikuti langkahnya dalam berbisnis.

Inspirasi bisnis syariahnya didapat dari dua tokoh idola Resti, Nabi Muhammad Saw dan Istrinya, Siti Khadijah. Resti berprinsip bisnis syariah tak bisa terlepas dari kegiatan sosial. Setiap dua bulan sekali Resti membuat pelatihan untuk masyarakat sekitar, terutama ibu-ibu rumah tangga. Contohnya kata Resti, membuat boneka kain, asesoris, hijab instant dan lainnya. Bahkan Resti bangga berkat pelatihannya ada beberapa Ibu yang berhasil mengembangkan bisnisnya.

Komunitasnya seringkali membantu masyarakat sekitar dengan melakukan pengembangan marketing lebih luas. Sementara untuk permodalan, lebih ke iuran pribadi di komunitas, dan kerjasama dengan lembaga atau perusahaan lain, serta bank syariah yang mengembangkan usaha UMKM.

Bermula dari hobi dalam menggeluti bisnisnya, Resti pun mengaku nyaman dalam menjalani bisnis yang terus berkembang hingga kini. Resti sendiri tidak pernah meminta modal usaha kepada orang tuanya. Resti berprinsip uang saku yang diterima sudah lebih dari cukup untuk ditabungkan, dan dijadikan modal. Prinsipnya yang lain dalam berbisnis adalah menghindari riba atau bunga bank.

Desain muslim untuk pria bakal  mulai di garapnya tahun depan. Resti sendiri mengaku butuh waktu untuk mematangkan konsep busana muslim pria yang tidak sama dan pasaran tetapi tetap berwibawa. Sebagai awal pengembangan bisnis, 13 Juli nanti, kata Resti, dirinya akan membuka butik Khadijah di Jatiwaringin Asri, Pondok Gede Bekasi. Produknya tak hanya busana muslim Khalifa, namun juga hasil kerajinan tangan seperti boneka dan asesoris. Pernak pernik dan busana muslim lainnya juga tersedia di sana.

Resti sendiri bakal menerbitkan buku dengan judul Beautiful Hijab, yang terbit 5 Agustus mendatang. Tidak hanya fashion, buku tersebut juga membagi pengalaman Resti ketika pertama kali berhijab, dan pengalamannya dalam dunia bisnis. Resti sendiri berencana membuat website untuk memperluas usahanya. Website khalifa nantinya bisa dilihat di www.khalifa-store.com 


Editor: Antonius Eko

  • busana muslim
  • Dika Restiyani

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!