KBR, Jakarta- Presiden Joko Widodo berencana bertemu dengan pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mendengar alasan penolakan KPK jika delik korupsi dimasukkan ke dalam RKUHP. Sebelumnya, Ketua KPK Agus Rahardjo menyampaikan keinginannya menghadap Jokowi.
"Setelah Lebaran saya akan siapkan waktu khusus untuk KPK yang berkaitan dengan Rancangan KUHP. Meskipun sudah ada pembahasan di Menkopolhukam, tapi karena dari KPK ingin bertemu ya saya akan atur," kata Jokowi usai buka puasa bersama di kediaman Ketua MPR, Jumat (8/6).
KPK sudah lima kali menyurati Jokowi terkait bahayanya jika delik korupsi masuk ke dalam KUHP. Namun surat itu tak satupun dibalas. Terakhir di Mabes TNI Cilangkap Selasa(5/6) lalu, Jokowi mengaku baru membaca surat dari KPK. Namun, dia menunggu kajian Kemenkopolhukam.
Editor: Rony Sitanggang
Polemik Revisi KUHP, Setelah Lebaran Jokowi Siapkan Waktu Khusus Bagi KPK
"Meskipun sudah ada pembahasan di Menkopolhukam,"

Ilustrasi: Draf revisi KUHP
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 20
Kabar Baru Jam 7
Kabar Baru Jam 8
Kabar Baru Jam 7
Kabar Baru Jam 8
Most Popular / Trending