BERITA

PT Padangbara Sukses Makmur Donasi Paket Bantuan Covid-19 Lewat #BagiAsa

"Bantuan berupa 2.000 paket sembako senilai Rp200 juta untuk warga yang terdampak pandemi Covid-19."

PT Padangbara Sukses Makmur Donasi Paket Bantuan Covid-19 Lewat #BagiAsa
Paket bantuan sembako PT Padangbara Sukses Makmur untuk warga terdampak Covid-19. (Foto: Ade Wahyudi)

KBR, Jakarta - PT Padangbara Sukses Makmur memberikan bantuan 2.000 paket sembako senilai Rp200 juta untuk warga yang terdampak pandemi Covid-19.

Paket tersebut disalurkan melalui Kedai Sayur dan atas kerja sama dengan Foodbank of Indonesia dalam Gerakan #BagiAsa.

“Kami menyadari banyak warga yang terkena dampak langsung pandemi Covid-19, ada yang kehilangan pekerjaan hingga dirumahkan tanpa menerima gaji utuh. Kami mencoba untuk membantu mereka dengan menyalurkan sembako. Di satu sisi, bantuan ini juga merupakan wujud nyata dari kepedulian PT Padang Karunia Group yang bergerak di sektor tambang terhadap sesama,” kata CEO PT Padangbara Sukses Makmur Sandy S. Lewi di Jakarta, Rabu (22/4/2020).

PT Padangbara Sukses Makmur adalah anak perusahaan dari PT Padang Karunia Group. Sedangkan Kedai Sayur adalah perusahaan digital yang menghubungkan petani pemasok sayuran, pedagang sayur, dan konsumen akhir rumah tangga.

Bantuan diberikan langsung oleh Co-Founder & CEO Kedai Sayur Adrian Hernanto kepada Co-Founder dan CEO Katadata Metta Dharmasaputra, kemudian diserahkan kepada perwakilan dari Foodbank of Indonesia pada Senin (27/4/2020).


Tentang #BagiAsa

#BagiAsa merupakan aksi solidaritas yang dikampanyekan untuk membantu tenaga medis serta masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19.

Gerakan ini merupakan hasil kolaborasi empat media yaitu Katadata, Bisnis Indonesia, SWA, dan KBR, bersama kantor pengacara Hendra Soenardi. Aksi dilakukan dengan menyalurkan bantuan dalam bentuk barang maupun donasi uang untuk membeli makanan, paket sembako, dan alat pelindung diri (APD) bagi tenaga medis.

Dalam pelaksanaannya, Gerakan #BagiAsa bekerja sama dengan Foodbank of Indonesia (FoI) dan Accelerice.

Pengelolaan dan pendistribusian bantuan dalam bentuk makanan dilakukan sepenuhnya oleh Foodbank of Indonesia (Foi) berdasarkan tata laksana yang ketat. FoI akan mengontrol kualitas makanan hingga penyaluran ke kelompok yang membutuhkan sesuai dengan protokol pencegahan penularan Covid-19, yaitu menghindari kerumunan dan menjaga kehigienisan.

Jaringan relawan FoI akan mendistribusikan bantuan ke berbagai tempat, sedangkan kebutuhan makanan siap saji dilakukan oleh Accelerice.

Individu atau korporat yang ingin berpartisipasi dapat menyalurkan donasi melalui Rekening Yayasan Lumbung Pangan Indonesia di Bank BNI: 2005202055.

Setiap donasi yang diterima dan disalurkan melalui Gerakan #BagiAsa akan diaudit oleh auditor independen.

Selain itu, penyaluran bantuan secara rutin akan dilaporkan di kanal empat media nasional yakni Katadata, Bisnis Indonesia, SWA, dan KBR, serta platform media sosial semua pihak yang terlibat dalam Gerakan #BagiAsa 

Editor: Citra Dyah Prastuti 

  • donasi covid-19
  • #BagiAsa
  • #indonesiabaik

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!