BERITA

Kesalahan Pengisian Formulir, KPU Pastikan Bukan Penggelembungan Suara

"KBR68H, Trenggalek - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Trenggalek, Jawa Timur memastikan bahwa banyaknya kesalahan pengisian Formulir C 1 di Trenggalek tidak digunakan untuk menggelembungkan surat suara."

Adhar Muttaqin

Kesalahan Pengisian Formulir, KPU Pastikan Bukan Penggelembungan Suara
formulir, KPU, suara

KBR68H, Trenggalek - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Trenggalek, Jawa Timur memastikan bahwa banyaknya kesalahan pengisian Formulir C 1 di Trenggalek tidak digunakan untuk menggelembungkan surat suara. 


Hal ini dipastikan KPU Trenggalek setelah menemukan banyak kesalahan dalam pengisian formulir model C1 yang dikeluarkan oleh petugas Tempat Pemungutan Suara (TPS).


Komisioner KPU Trenggalek Khusnu Roviq, Selasa  (15/4) mengatakan temuan kesalahan tersebut diketahui setelah pihaknya melakukan penelitian masing-masing lembar C1 sebelum dikirim ke KPU pusat. 


Beberapa kesalahan yang muncul antara lain penjumlahan perolehan suara yang tidak sesuai dengan semestinya, Selain itu pihaknya juga menemukan adanya kesalahan cara penghitungan hasil perolehan suara Parpol dan Caleg.


"Sangat manusiawi ketika ada kesalahan dalam hal penjumlahan atau memasukkan angka-angka dari C plano ke formulir C maupun C1. Ada beberapa kesalaan penghitungan mencoblos Caleg dan mencoblos Partai itu dihitung menjadi dua. Tapi itu sudah kami instruksikan kepada semua TPS untuk menghitung ulang," kata Khusnu Roviq di kantornya.


Kusnu Roviq menambahkan terkait kesalahan tersebut pihknya telah meminta pihak Panitia Pemungutan Suara (PPS) di tingkat desa untuk melakukan pembenahan sesuai dengan formulir plano. Bahkan beberapa TPS terpaksa melakukan penghitungan ulang.


Menurut pemantaua KPU kesalahan-kesalahan tersebut hampir merata di seluruh kecamatan. KPU harus memastikan bahwa kejadian tersebut bukanlah merupakan unsur kesengajaan dan upaya penggelembungan suara. Namun hanya akibat dari menurunnya kondisi fisik dan terforsirnya pekerjaan para petugas TPS yang melakukan pemungungutan dan penghitungan. 


Sebelumnya di sejumlah tempat yang lain kesalahan pengisian formulir C1 sering digunakan sebagai modus untuk penggelembungan surat suara.



Editor: Luviana

  • formulir
  • KPU
  • suara

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!