NASIONAL

Menteri Tjahjo Ingatkan ASN Waspadai 8 Area Rawan Korupsi

"Mengutip laporan LSM ICW semester 1 tahun 2021, jumlah ASN yang terjerat korupsi lebih dari 160 orang"

Menteri Tjahjo Ingatkan ASN Waspadai 8 Area Rawan Korupsi
Ilustrasi ASN.

KBR, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo mengingatkan seluruh aparatur sipil negara (ASN) mewaspadai area rawan korupsi. Menurutnya, ada delapan area rawan korupsi yang harus diwaspadai.

Hal tersebut disampaikan Tjahjo dalam Acara Peluncuran Strategi Nasional Pendidikan Antikorupsi secara daring, hari ini.

"Tantangan bangsa maupun ASN sekarang ini adalah masalah yang berkaitan dengan korupsi. Yaitu yang perencanaan anggaran, dana hibah dan bansos, pajak dan retribusi, pengadaan barang dan jasa, berkaitan dengan perizinan, tata kelola dana desa, manajemen aset, dan jual beli jabatan," ujar Tjahjo dalam Peluncuran Strategi Nasional Pendidikan Antikorupsi ditayangkan YouTube KPK RI, Selasa (7/12/2021)

Menpan RB Tjahjo Kumolo berjanji akan terus membenahi komposisi ASN dari sisi integritas dan profesionalismenya. Itu dilakukan untuk mencapai tujuan ASN bebas korupsi.

Baca juga: 

Saat ini proporsi jumlah ASN yang terbesar adalah di rentang usia 41 sampai 60 tahun. Sementara, tingkat pendidikan yang paling dominan adalah Sarjana dan SMA.

"ASN ini yang nantinya akan memberikan dan menggerakkan dan mengorganisir di semua jaringan dan lininya dalam upaya memberikan pendidikan antikorupsi termasuk pencegahan antikorupsi," tuturnya.

Mengutip laporan LSM pemantau korupsi ICW semester 1 tahun 2021, jumlah ASN yang terjerat korupsi lebih dari 160 orang.

Editor: Wahyu S.

  • ASN
  • korupsi

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!