HEADLINE

Menkominfo Ajak Masyarakat Berlebaran dan Berbelanja Secara Digital

Menkominfo Ajak Masyarakat Berlebaran dan Berbelanja Secara Digital
Menkominfo Johnny G Plate mengajak masyarakat cerdas mengisi ruang digital. (Foto: Tangkapan layar Youtube FMB9ID_IKP)

KBR, Jakarta - Menteri Kominfo Johnny G Plate meminta masyarakat untuk berbelanja secara digital. Bila hal itu dipatuhi, maka potensi kerumunan orang akan terhindarkan. Sehingga bisa memutus mata rantai penyebaran virus korona.

"Kita disediakan infrastruktur digital telekomunikasi yang memadai, mari kita gunakan lebaran secara digital, bersilaturahmi dengan keluarga secara digital, dengan kreasi-kreasi dan inovasi yang kreativitasnya tinggi bentuk maupun modelnya, kemudian mari berbelanja secara digital. Pemerintah akan menjaga ruang digital, kami akan membersihkannya," ujar Menkominfo Johnny G Plate saat diskusi virtual Jaga Keluarga, Tidak Mudik di kanal FMB9ID_IKP, (5/5/2021).

Menteri Kominfo Johnny G Plate menegaskan, pemerintah menyediakan infrastruktur telekomunikasi untuk dimanfaatkan oleh masyarakat. Ia meminta masyarakat cerdas saat mengisi ruang-ruang digital. 

Sebelumnya, sejumlah pusat perbelanjaan mengalami kepadatan. Salah-satunya pusat grosir tekstil terbesar, pasar Tanah Abang Jakarta. Kerumunan ini dikhawatirkan memunculkan klaster penyebaran Covid-19.

Editor: Agus Luqman

  • lebaran digital
  • belanja digital
  • menkominfo

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!