HEADLINE

Ini Masukan Wadah Pegawai KPK ke Tim Pansel

"Ketua Wadah Pegawai KPK Faisal mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan dokumen salah satunya soal kriteria calon Pimpinan mendatang. "

Ika Manan

Ini Masukan Wadah Pegawai KPK ke Tim Pansel
Aktivis Koalisi Masyarakat Sipil Antikorupsi menunjukkan daftar nama 12 calon anggota panitia seleksi (pansel) pimpinan KPK kepada wartawan di Gedung KPK. ANTARA FOTO

KBR, Jakarta - Wadah Pegawai KPK bakal memberikan sejumlah poin penting yang harus dipertimbangkan Tim Pansel KPK dalam memilih pimpinan KPK Jilid IV. Ketua Wadah Pegawai KPK Faisal mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan dokumen salah satunya soal kriteria calon Pimpinan mendatang. 

"Pimpinan jilid keempat nanti harus menyeimbangkan bagaimana supaya penindakan korupsi tetap jalan dengan baik, tapi juga internal terutama manajemen sumber daya manusia itu mereka harus pertimbangkan dengan baik," kata Faisal kepada KBR, Jumat (22/5/2015).

Dia meminta Pansel KPK yang diketuai Destry Damayanti ini nantinya tidak hanya mempertimbangkan soal pengalaman di bidang hukum namun juga soal kemampuan manajemen sumber daya manusia dari calon pimpinan KPK.


"Saya pikir, Tim Pansel nanti tidak hanya melihat dari sisi kapabilitas di bidang hukum dari calon pimpinan KPK tetapi juga kapabilitas juga pengalaman manejemen mereka. Kami sudah menyiapkan semacam konsep atau dokumen yang akan kami sampaikan nanti kepada Pansel, terutama ketika Pansel KPK sudah dilantik," tambahnya.


Ketua Wadah Pegawai KPK Faisal menyebut, setidaknya ada tiga kriteria utama Pimpinan KPK jilid IV. Di antaranya, berintegritas, berpengalaman di bidang hukum dan memiliki kemampuan di bidang manajemen terutama sumber daya manusia.


Poin ketiga menjadi penting, sebab menurutnya, pimpinan KPK jilid III belum mampu menyeimbangkan antara penindakan korupsi dan manejemen internal KPK.


Kemarin, Presiden Joko Widodo mengumumkan sembilan nama Tim Pansel KPK. Kesembilan nama itu terdiri atas perempuan dengan berbagai latar belakang, antara lain hukum, ekonomi, manajemen, sosiologi, dan psikologi. Di antaranya ahli ekonomi Destry Damayanti dan Pakar Hukum Pidana Ekonomi dan Pencucian Uang Yenty Garnasih.




Editor: Quinawaty Pasaribu


 

  • Pansel KPK
  • Wadah Pegawai KPK
  • Ketua Wadah Pegawai KPK Faisal
  • Destry Damayanti

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!