DARI_POJOK_MENTENG

Corn Soup With Belfoods Sausage Racikan Chef Aiko

Corn Soup With Belfoods Sausage Racikan Chef Aiko

Di bulan puasa ini, adakah yang suka menu kuah segar macam sup? Nah, pas banget! Chef Aiko memberikan resep sup jagung atau "Corn Soup With Belfoods Sausage", di Yuhu Sore, Kamis (16/6/2016). Ia membuat resep ini untuk keponakannya, Rangga, yang tahun ini adalah Ramadan pertamanya. Karena ingin memberi semangat pada Rangga, Aiko selalu memikirkan menu special yang tak hanya disukai oleh orang dewasa tapi juga disukai anak kecil.

Mau tau bahan-bahannya? Ini dia:

-  Belfoods Sosis Sapi Beef Frankfurter

-  4 buah jagung manis, dan di sisir

-  3 sdm Butter

-  3 buah sausage iris serong

-  1/2 buah bawang bombay cincang

-  2 sdm tepung terigu

-  1 buah bawang putih cincang

-  3 cup air putih/air kaldu ayam

-  1/2 kg kentang kupas lalu potong dadu

-  1/2 sdt dried thyme

-  1 lembar bay leaf

-  Garam dan lada hitam secukupnya

-  Kucai secukupnya

-  50 gr keju Cheddar parut

-  100 cc cream

-  150 cc susu cair

-  1/2 sampai 1 sdm gula pasir

 

Cara Membuat:

  • Tumis sosis sapi Belfoods dengan sedikit minyak atau butter sampai harum, angkat dan sisihkan.

  • Siapkan pan lalu masukkan butter hingga meleleh.

  • Masukkan bawang bombay aduk sampai harum, masukkan bawang putih.

  • Setelah harum, masukkan tepung terigu, aduk cepat sampai semua tercampur rata

  • Sambil diaduk tambahkan air sampai air tepung larut merata dan mendidih.

  • Setelah mendidih tambahkan thyme, bay leafe, garam dan lada.

  • Aduk dan biarkan kentang matang selama kurang lebih 20 menit.

  • Setelah matang ambil 1/2 bagian soup ke dalam blender dan haluskan.

  • Kemudian campurkan ke dalam panci lagi.

  • Lalu tambahkan susu, double cream, keju dan Belfoods sosis sapi.

Nah, kalau sudah, sajikan "Corn Soup With Belfoods Sausage" hangat dengan taburan kucai. Hmmmm, penampakannya yang cantik dengan sosis yang menggoda dan kuah yang kental, bikin gak kuat menahan lidah untuk mencicipinya. Menu ini sangat pas untuk mengeyangkan perut atau sebagai pembuka berbuka puasa. "Rangga pasti suka deh dengan sup jagung campur sosis ini," kata Aiko syumringah mengingat ini adalah tahun pertama Rangga menjalankan ibadah puasa.


red

Suasana Cooking Belfoods With Chef Aiko di Yuhu Sore, Kamis (16/6/2016)

Cooking Belfoods With Chef Aiko, akan hadir 10 kali selama ramadan tahun ini setiap hari Selasa, Kamis dan Jumat.  Jadi, masih banyak lagi resep-resep asik dan sedap yang belum dibagikan Chef Aiko. Kalau kamu penasaran, pantengin terus Yuhu Sore, Senin-Jumat, pukul 17.00-19.00 WIB. Kalau mau lihat gimana seru dan cekatannya Chef Aiko meracik resepnya, kamu kudu tonton di zeemi.tv  dengan ID: Yuhu dan boleh ikut interaktif juga lho. Siapa tau pertanyaaan kamu dijawab langsung oleh Aiko.  Nah, besok nantikan kembali resep yahud dari si cantik Aiko, ya.


  • soup
  • Sup jagung
  • Chef Aiko Sarwosri
  • Corn Soup With Sausage
  • Cooking With Chef Aiko
  • Yuhu Sore
  • belfoods

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!