BERITA

Harga Kalah Saing, Bulog Bidik Beras Kualitas Premium di Jombang

Harga Kalah Saing, Bulog Bidik Beras Kualitas Premium di Jombang


KBR, Jombang– Badan urusan Logistik (Bulog) Sub Divisi Regional Surabaya Selatan optimistis mampu memenuhi target 44 ribu ton serapan beras petani di Jombang, Jawa Timur. Kepala Bulog Sub Divre Surabaya Selatan, Arsyat, Selasa (18/04/17) mengakui dari awal tahun hingga saat ini, baru menyerap 8,5 ribu ton. Namun ujarnya, berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, kekurangan tersebut akan terselesaikan di akhir tahun.

"Biasanya pengalaman saya sampai akhir tahun terselesaikan karena kan waktu masih panjang, apalagi ini tanam lagi, nanti tetap kita optimalkan untuk serapannya. Perencanaan justru kita banyak di bulan Mei itu kan panen awal, ini panen lagi sebentar lagi kan," kata Arsyat, Selasa (18/04/17).


"(Daerah) Cepu, Purwodadi, NTB ini saja kelebihan," tambahnya membandingkan dengan daerah lain.


Kabulog Sub Divre Surabaya Selatan, Arsyat, tidak menampik harga di luar lebih tinggi jika dibandingkan dengan Harga Pembelian Pemerintah (HPP), sehingga petani enggan menjual hasil panen mereka ke Bulog. Namun, hal itu hanya untuk beras berkulitas premiun dan super. Sedangkan target Bulog menyerap gabah maupun beras berkulitas medium yang harganya cenderung stabil. Sehingga harga patokan pemerintah tidak akan mempengaruhi target serapan di Bulog.


Sementara, saat ini beras oleh pemerintah dihargai Rp 7.300 per kilogram. Sedangkan untuk HPP (Harga Pembelian Pemerintah) gabah kering giling sebesar Rp 4.600 dan gabah kering sawah dipatok Rp 3.750 per kilogram. Harga tersebut selisih sekitar seratus hingga dua ratus rupiah atau lebih murah dari harga dipasar.


Arsyat menambahkan, Hingga saat ini, Bulog akan terus melakukan sosialisasi dan pendekatan kepada seluruh kelompok tani. Termasuk dengan Sentra Pelayanan Pertanian Padi Terpadu (SP3T) milik TNI di Jombang.

Editor: Dimas Rizky 

  • Beras Bulog
  • Bulog Jombang

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!