BERITA

Google Bikin Teknologi untuk Mencari Lokasi Gambar

Pantai Ora (Foto: bestoworldtourism.com)

KBR, Jakarta - Google mengembangkan sebuah teknologi baru yang mampu mencari lokasi dari sebuah gambar. Teknologi ini memiliki tingkat akurasi luar biasa untuk menebak lokasi hanya berdasarkan pada piksel sebuah foto.

Tobias Weyand dan timnya telah mengembangkan PlaNet. Ini adalah sebuah jaringan saraf yang mampu menentukan gambar hasil pemotretan atau murni pada piksel. Untuk mengembangkan penelitian ini, tim menggunakan 91 juta gambar geotag. Menggunakan data ini, teknologi tersebut akan memisahkan peta menjadi grid yang terdiri atas kota, daerah pedesaan, laut juga kutub.

Sepanjang proses ini, jaringan saraf akan memilih tren dan isyarat visual yang muncul dalam foto-foto di grid. Misalnya, kesamaan warna, tekstur atau bentuk. Untuk menguji ketepatan teknologi ini, tim memberikan 2,3 juta foto geotag dari Flickr untuk menebak lokasi gambar itu diambil. Komputer menebak dengan benar hampir 50 persen dari gambar. 

Penelitian ini mengklaim, teknologi tersebut mampu melokalisasi gambar dengan tingkat akurasi jalan sebesar 3,6 persen dan kota sebesar 10,1 persen. (Natgeo) 

Editor: Citra Dyah Prastuti 

  • Google
  • Teknologi

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!