BERITA

Ada Jember Fashion Carnival, PT KAI Berikan Diskon Khusus

"Diskon pada akhir pekan berbeda dari hari biasa. "

Ada Jember Fashion Carnival, PT KAI Berikan Diskon Khusus
Ilustrasi (Foto: KBR/Hermawan)


KBR, Jember- PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional 9 Jember, Jawa Timur, memberikan diskon hingga 20% kepada pengguna jasa selama perhelatan Jember Fashion Carnaval (JFC) 2017 berlangsung. Humas PT KAI Daerah Operasional Jember, Luqman Arif kepada KBR mengatakan, pemberian diskon ini merupakan bentuk dukungan KAI untuk memajukan sektor pariwisata di Jember. Apalagi, sepanjang pagelaran JFC setiap tahun, selalu ada peningkatan penumpang di Stasiun Kereta Jember.

“Diskon hingga 20% tersebut kami berlakukan untuk semua perjalanan KA Komersial jarak jauh kelas eksekutif, bisnis dan ekonomi non subsidi dengan berbagai kota tujuan. Besarannya yaitu sebesar 20% untuk perjalanan pada hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis dan serta discount 10% untuk perjalanan pada hari Jumat, Sabtu, Minggu,” kata Luqman Arif, Rabu (9/8/2017).


Selain itu, PT KAI Daop 9 Jember juga menambah 1 kereta kelas ekonomi dengan kapasitas 100 tempat duduk pada rangkaian KA Mutiara Timur yang akan beroperasi pada tanggal 11 sampai 14 Agustus 2017.


“Ini tidak lepas dari tingginya minat masyarakat dalam menggunakan moda transportasi kereta api apalagi selama JFC berlangsung,”imbuhnya.


Bedasarkan pantauan PT KAI Daop 9 Jember, dalam dua hari terakhir terjadi lonjakan kedatangan melalui stasiun Jember sebanyak 20%. Diperkirakan, lonjakan kedatangan ini akan terjadi hingga JFC selesai digelar.


Jember Fashion Carnaval (JFC) merupakan ajang karnaval fashion tahunan yang digelar di Kabupaten Jember sejak 2003 silam. JFC menjelma menjadi ajang Fashion Carnaval bertaraf Internasional karena keunikan dan inovasinya dalam mengubah barang bekas menjadi kostum berkelas.


Tahun ini, pagelaran JFC sendiri akan dimulai pada 10–13 Agustus 2017. Dengan mengusung Tema Victory, ratusan model akan menampilkan peragaan berbagai kostum dengan berjalan di catwalk sepanjang 3,6 km meter.

Editor: Dimas Rizky

  • JFC 2017
  • Jember Fashion Carnaval (JFC)
  • karnaval jember
  • Jember

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!