HEADLINE

Perburuan Rusa di Tahura Raden Soerjo Marak

Perburuan Rusa di Tahura Raden Soerjo Marak

KBR, Jakarta - Seekor rusa yang dilindungi (Cervus timorensis) ditemukan mati di kawasan pemandian air panas Cangar, Batu, Jawa Timur pada Selasa, 5 April 2016. Satwa langka ini diduga ditembak oleh pemburu yang kerap memasuki kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo.

Foto rusa yang mati itu diunggah oleh Sahlan Junaedi dalam akun Facebook. Sampai saat ini, KBR masih coba menghubungi pengelola Tahura Raden Soerjo. Tetapi menurut Ketua Profauna, Rosek Nurhadi, perburuan rusa di Tahura kerap terjadi.

"Perburuan rusa sudah sangat umum di Tahura. Sudah setiap akhir pekan ada pemburu masuk melalui jalur yang belum ada petugas," ujarnya saat dihubungi KBR, Kamis, 7 April 2016.

Para pelaku diduga masuk melalui jalur Lawang, Kabupaten Malang dan Prigen, Kabupaten Pasuruan. Mereka biasanya menyasar babi, rusa dan ayam hutan. "Motif perburuan ada dua, pertama daging buruan itu dijadikan teman minum dan kedua ya sekedar hobi menembak," ungkapnya.

Saat ini, Rosek menganggap pengelola Tahura Raden Soerjo hanya fokus pada pengembangan kawasan wisata. Itu sebab jalur liar di kawasan konservasi ini tidak diperhatikan. "Pengelolaan kawasan konservasi harusnya tidak sekedar mengandalkan sektor wisata. Di situ ada zona inti, keragaman hayati, hutan yang bagus yang menyimpan keragaman harus juga diperhatikan," katanya mengingatkan. 

Tahura Raden Soerjo terletak di kawasan Gunung Arjuna-Welirang dan Anjasmara. Hutan seluas 27 ribu hektare yang berada di wilayah Malang, Pasuruan, Batu, Jombang dan Mojokerto ini ditetapkan sebagai kawasan konservasi sejak 1992 melalui Keputusan Presiden Nomor 29 Tahun 1992.  

  • Perlindungan satwa langka
  • Rusa
  • Tahura Raden Soerjo

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!