BERITA

Gantung Sepatu, Ini Alasan Pesepak Bola Bima Sakti

""Coach Timo Scheunemann juga memberi kesempatan, tapi saya kayaknya sudah gak mungkin lagi, karena waktunya sudah tidak bisa lagi,”"

Gantung Sepatu, Ini Alasan Pesepak Bola Bima Sakti
Bima Sakti bermain bersama timnas. (Foto: Antara)


KBR, Balikpapan– Salah satu legenda tim nasional Bima Sakti Tukiman  memutuskan mundur sebagai pemain sepakbola. Bima mengatakan, laga terakhir bersama Persiba Balikpapan di Indonesia Soccer Championship (TSC) 2016 menjadi yang terakhir dia menjadi  pemain.

Karena kata Bima, kini tak punya waktu lagi untuk bisa terus bermain. Karena kini punya tanggungjawab sebagai asisten pelatih tim nasional U-22. Eks pemain terbaik musim 2000 itu rencananya akan menggelar laga eksebisi bersama mantan pemain primavera maupun eks pemain Persiba Balikpapan sebagai simbolis resmi mundur sebagai pemain.


“Sebenarnya kemarin itu sudah isyarat, pertandingan terakhir di TSC saya, kemarin sebelum ke timnas memang pingin (masih terus bermain), Coach Timo Scheunemann (Pelatih Persiba Balikpapan) juga memberi kesempatan (untuk bermain), tapi saya kayaknya sudah gak mungkin lagi, karena waktunya sudah tidak bisa lagi,” kata Bima Sakti, Rabu (30/03).


Bima Sakti menambahkan, laga eksebisi atau perpisahan itu akan digelar bersamaan dengan peresmian stadion Batakan Balikpapan yang rencananya pada Juni tahun ini.


Semasa karirnya pelatih kelahiran Balikpapan 23 Januari 1976 itu mengawali karir sepakbolanya bersama Ossiana Sakti klub amatir di Kota Balikpapan kemudian memperkuat PKT Bontang. Setelah itu kemudian bergabung bersama Tim Primavera dan berlatih di Italia bersama klub Sampdoria   1993-1004. Bima Sakti juga pernah bermain di Liga Utama Swedia bersama klub Helsinborg.


Selama bermain di kompetisi Indonesia, Bima Sakti memperkuat Sembilan klub di antaranya, PKT Bontang, Pelita Jaya, PSM Makassar, PSPS Pekanbaru, Persiba Balikpapan, Persema Malang, Persepar Palangkaraya, Mitra Kukar, dan Gresik United.


Musim kemarin Bima Sakti memutuskan memperkuat Persiba Balikpapan. Selain sebagai pemain juga merangkap asisten pelatih.


Editor: Rony Sitanggang

  • Bima Sakti Tukiman

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!