RUANG PUBLIK

2017-12-04T15:27:00.000Z

Kesiapan Angkutan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018

"Kerjasama ini dilakukan demi mengutamakan keselamatan masyarkat Indonesia."

Kesiapan Angkutan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018

Tak terasa tahun 2017 akan segera berakhir dan tinggal menghitung hari, kita akan merayakan hari raya natal dan tahun baru. Artinya, liburan panjang akan segera tiba, banyak orang yang akan berbondong-bondong memenuhi jalan untuk berlibur atau mengunjungi sanak saudara. Karena itu, Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat terus melakukan koordinasi bersama pemangku kepentingan lain seperti Kepolisian RI (POLRI), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Kesehatan, serta Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) jelang pelaksanaan Angkutan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018. Kerjasama ini dilakukan demi mengutamakan keselamatan masyarkat Indonesia. Lalu bagaimana penjelasannya? Akan dibahas bersama, Dirjen Perhubungan Darat, Budi Setiyadi dalam Ruang Publik KBR pada Selasa, 5 Desember 2017 Pukul 09.00 WIB.

Simak di radio jaringan KBR yang tersebar di seluruh Indonesia dari Aceh hingga Papua, bagi yang di Jakarta bisa dengarkan di Power Radio 89,2 FM Jakarta atau via Live Facebook : Kantor Berita Radio-KBR dan website kbr.id atau melalui aplikasi android dan IOS search KBR Radio. Kami juga mengundang Anda yang ingin bertanya atau memberikan komentar melalu telp bebas pulsa di 0800 140 3131. Pertanyaan juga bisa diajukan melalui pesan singkat, whatsapp di 0812 118 8181 atau mention ke akun twitter @halokbr.

  

  • angkutan natal
  • angkutan tahun baru
  • natal 2017
  • tahun baru 2018
  • kemenhub

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!