BERITA

Malaysia Deportasi TKI Asal Bondowoso

Malaysia Deportasi TKI Asal Bondowoso

KBR, Bondowoso – Puluhan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur dideportasi dari Malaysia.

Kepala Bidang Pelatihan, Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja, Dinas Tenaga Kerja Bondowoso, Safi’i mengatakan, sepanjang 2016 sudah ada 23 TKI yang dideportasi. Sementara tahun lalu, sebanyak 88 TKI Bondowoso yang dipulangkan.

“Karena mereka ilegal. Mereka berangkat melalui prosedur tidak resmi,” kata Safi’i kepada KBR, Jumat (10/6/2016).

Dikatakan Safi’i, mayoritas TKI yang dideportasi Pemerintah Malaysia bekerja di sektor informal yakni asisten rumah tangga. Mereka masuk ke Malaysia menggunakan visa kunjungan untuk bekerja.

Data Dinas Tenaga Kerja juga menunjukkan usia para TKI yang dideportasi tersebut bervariasi mulai 18 tahun hingga 70 tahun. Tidak resminya keberangkatan puluhan TKI tersebut baru diketahui setelah Disnaker mendapat surat dari KBRI di Malaysia.

“Saat ini mereka semua sudah tiba di Bondowoso. Prediksi kami masih banyak warga Bondowoso diluar sana yang menjadi TKI ilegal,” pungkasnya.


Editor: Damar Fery Ardiyan

  • TKI
  • Pengiriman TKI Ilegal
  • deportasi TKI dari malaysia

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!